Tips Memasak Cumi Agar Empuk Dan Tidak Alot


Tips Agar Cumi Tidak Alot dan Empuk
Tips Agar Cumi Tidak Alot dan Empuk
Sahabat Cara Masakanku, bagi pecinta seafood cumi-cumi merupakan suatu hidangan yang spesial. Cumi-cumi tidak hanya rasanya enak, akan tetapi cumi-cumi memiliki manfaat yang banyak untuk tubuh. Cumi-cumi bisa dimasak menjadi aneka makanan seperti topping pizza, dimasak asam manis, digoreng tepung, takoyaki dan juga berbagai masakan lainnya. Disaat dimakan tekstur cumi-cumi kenyal enak dan disaat digigit akan terasa ada cairan yang keluar dari dalam cumi-cumi. Itulah sedikit ulasan tentang cumi-cumi. Kali ini Cara Masakanku akan memberikan sedikit tips dari mulai membersihkan sampai mengolahnya menjadi hidangan yang lezat serta tips memasak cumi agar empuk dan tidak alot.

Tips memilih cumi-cumi Saat kita membeli :

  1. Pilihlah cumi-cumi yang masih segar.
    Ciri-ciri cumi yang segar :
    1. Teksturnya terasa kenyal;
    2. Jika cumi-kecil warnanya keunguan bertitik-titik hitam dan untuk cumi besar warnanya putih dengan sedikit titik-titik hitam;
    3. Cumi yang sudah layu tidak mengkilap dan biasanya sudah hampir busuk.
  2. Cumi-cumi akan menciut setelah di olah. Jadi, kesannya setelah mengolah cumi-cumi akan terasa menjadi lebih sedikit dikarenakan jumlah kandungan air pada cumi-cumi berkurang karena proses memasak.

Langkah-langkah mencuci cumi-cumi :

  1. Pisahkan kepala dari badan cumi dengan cara menariknya perlahan. Buang kantung tinta yang terdapat di bawah 
  2. Bersihkan kotoran cumi dengan cara memasukan telunjuk ke dalam kantung tubuh cumi dan tarik keluar kotoran yang ada di dalamnya;
  3. Bershikan kulit cumi dengan cara menarikk tulang rawan yang berada di bagian punggung sehingga lapisan kulit menjadi mengelupas;
  4. Setelah itu cuci sampai bersih menggunakan air mengalir. 

Cara memasak cumi : 

  1. Potong cumi-cumi sesuai selera;
  2. Setelah itu agar cumi-cumi tidak alot, tumis terlebih dahulu bumbu-bumbunya, kemudian masukan cumi dan tunggu hingga 1 menit;
  3. Jika sahabat Cara Masakanku ingin membuat cumi goreng, maka lumuri terlebih dahulu cumi-cumi dengan bumbu setelah itu tinggal digoreng;
  4. Angkat segera, dan cumi-cumi siap disajikan. 

Hal penting dalam memasak cumi-cumi :

Terlalu lama dalam memasak cumi akan menyebabkan cumi menjadi alot dan tidak empuk
Sudah beres, itulah tips dari Cara Masakanku agar cumi tidak alot dan empuk. Tips ini sangat mudah, dan bisa langsung anda praktekan di ruamah.

Terima Kasih :)
    NewerStories OlderStories Beranda

    1 komentar:

    Terima kasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan komentar